» » » Kulit di Suhu Dingin

12 Maret 2014

Suhu dingin, kelembaban rendah dan air ternyata kejam sekali terhadap kulit.   Misalnya mencuci piring.  Di tanah air mencuci piring dengan tangan hal biasa dan tidak menimbulkan masalah.  Lain mencuci piring di subtropis terutama saat cuaca dingin.  Tangan bisa sangat kering, pecah-pecah, dan dari kulit pecah tersebut bahkan keluar darah.  Demikian juga dengan kulit wajah.  Saat wudhu membasuh muka dengan air.  Air ini membuat kulit wajah semakin kering dan keriput.


Untuk mengatasi kulit kering harus menggunakan cream.  Di pasaran banyak cream khusus untuk tangan dan wajah.  Hanya saja, terutama kasus saya , banyak yang tidak cocok.  Pun demikian dengan sampo, sudah berganti-ganti merk sampo rambuttetep kering dan ketombean.


Sering berganti-ganti merk cream wajah.  Mencoba ini-itu tapi hasilnya kulit wajah tetap kering dan mengkerut. Untung kulit wajah tidak rewel atau tidak timbul merah-merah jika tidak cocok.  Merk yang pernah dicoba tapi tidak cocok adalah: Rival de Loop, Diadermine, Clinique, Dr Scheller anti-wrinkle care day dll.  


Baru-baru ini mencoba membeli satu paket cream wajah dan serum Revitalift Laser X3 produk Loreal Paris.  Cream wajah cocok tapi serumnya tidak.  Untung si mas cocok dengan serumnya, jadi pas terpakai.  Saat ada angebot serum produk Dr Scheller di Rossman, mencoba beli dan cocok.  Jadi perawatan wajah sekitar 2 bulan terakhir ini cream Revitalift Laser X3 dan serum Dr Scheller.  Cukup puas dengan hasilnya.  Kulit wajah tidak terlalu kering dan mengkerut.


Catatan khusus untuk merk Dr Scheller.  Intisive serum merk tersebut cocok untuk kulit wajah.  Maksud hati membeli sekalian serum dan anti-wrinkle care day. Agar satu paket perawatan. Kebetulan cream Laser X3nya habis.  Ternyata cream care day Dr Scheller tidak mempan di kulit.  Permukaan wajah tetap kering.  Akhirnya harus membeli lagi Revitalift Laser X3 lagi.


Cream yang sudah kadung dibeli biasanya tidak dibuang.  Cream tetap digunakan, hanya saja jarang.  Misalnya dua hari berturut-turut menggunakan serum Dr Scheller dan Revitalift Loreal, hari berikutnya menggunakan serum Dr Scheller dan cream lain yang sudah kadung dibeli.  Pada akhirnya cream tersebut habis juga.  Untuk kasus wajah sudah menemukan cream yang tepat.


Cocok dengan serum Dr Scheller (botol kanan) bukan cream care day-nya (kiri)



Paduan serum Dr Scheller dan cream Revitalft Laser X3 untuk perawatan kulit sehari-hari



Setiap hari mencuci piring dengan tangan biasa.  Karena sering kontak dengan air, kulit tangan sangat kering bahkan berdarah. Mencoba mencuci piring dengan memakai sarung tangan tapi terakhirnya malas.  Ribet.  Mencoba berbagai merk cream tangan agar kulit tidak kering, tapi hasilnya tidak memuaskan.  Beberapa bulan kemarin, si mas beli cream untuk kaki.  Iseng mencoba cream kaki tersebut untuk cream tangan.  Hasilnya tangan yang semula berdarah menjadi lembab kembali.  Cream kaki tersebut bernama Neutrogena Fusscream.  Untuk kasus tangan sudah menemukan cream yang tepat.


Cream tangan andalan agar tidak kering dan berdarah


Hanya saja sayang untuk kasus shampo belum menemukan merk yang tepat.

***

«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Leave a Reply