» » » Kebab

Warung Kebab Attalya di Centrum Goettingen

Kebab makanan khas asal turki.  Kebab adalah roti arab dipotong menjadi 4 bagian; 1/4 bagian di panggang agar hangat; diberi saus warna merah dan coklat; diberi daging panggang dan sayuran tomat, timun, acar kol,  daun salat.  Cara memanggang daging adalah melilitkan daging giling pada batang besi.  Daging giling kemudian dipanggang dengan bara besi yang dipanaskan dengan listrik.  Untuk mengambil daging, daging diiris tipis dengan pencukur rambut.  Kebab insyaallah halal karena yang menjual muslim asal Turki.  Warung kebab Attalya di depan gerai MC Donal dan warung kebab di dekat toko Esprit adalah warung langganan.  Kebab itu boleh dibilang  seperti burgernya orang Turki


Di Jerman banyak muslim asal Turki.  Ceritanya mengapa mereka banyak bermukim di Jerman. Saat Jerman kalah perang dunia II, banyak bangunan hancur akibat bom.  Untuk membangun kembali kota tersebut mereka mendatangkan buruh bangunan dari Turki.  Mereka tidak kembali ke Turki, tetap bermukim di Jerman, beranak-pinak sampai beberapa generasi kemudian.  Saat ini, warga muslim Turki banyak yang membuka usaha toko kelontong dan warung kebab.  Toko turki langgang, yakni Sinem tempat membeli daging halal yang fresh dan Al Iman tempat membeli beras, mie dll.  Ada juga warga keturuan Turki yang terkenal di TV, pembawa acara dan bintang film Aiman Abdalah.  Ada juga Nina pembawa acara anak-anak di TV Togo Lino...


Awalnya tidak terlalu suka kebab.  Lama kelamaan setelah lidah beradaptasi, suka juga dengan kebab ini.  Kalau sedang malas masak, alternatif termudah adalah membeli kebab ini.  Satu porsi kebab cukup besar untuk ukuran perut orang Indonesia.  Seringnya satu porsi dimakan berdua dengan Ahsan.  Menurut saya, yang membuat kebab itu lebih enak karena saus.  Saya suka saus yang berwarna coklat, seperti berasa kari. Sedangkan saus warna putih, berasa joghurt atau produk turuan susu.  


Menu yang ditawarkan warung kebab

Dari beberapa menu yang ditawarkan warung kebab, kebanyakan belum pernah dicoba.  Menu yang sering dibeli paling kebab, dan kentang goreng plus nuget ayam.  Entahlah, kenapa tidak mencoba menu lain ya? Pelanggang kebab tidak hanya orang Turki, orang Indonesia muslim tapi banyak juga orang Jerman yang makan siang di warung kebab langganan saya tersebut...


 Paduan roti, daging, saus, sayur dalam satu gigitan itulah kebab, makanan khas asal Turki.






«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Leave a Reply